Skip to main content
Berita Kegiatan

BNNK BLITAR LAKSANAKAN UPACARA HARI PAHLAWAN

Dibaca: 1 Oleh 11 Nov 2019November 30th, 2020Tidak ada komentar
BNNK BLITAR LAKSANAKAN UPACARA HARI PAHLAWAN
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

bnnk_blitar, Kanigoro – BNN Kabupaten Blitar melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 Nopember tahun 2019 di halaman kantor BNN Kabupaten Blitar pada hari Senin, tanggal 11 Nopember 2019. Kepala BNN Kabupaten Blitar AKBP Bagus Hari Cahyono, SE. menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada Upacara peringatan Hari Pahlawan kali ini. Upacara diikuti oleh seluruh personel BNN Kabupaten Blitar. Peringatan Hari Pahlawan ini merupakan hari bersejarah dimana para pahlawan berperang dalam pertempuran merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang terjadi di Surabaya pada tanggal 10 Nopember 1945.

Dalam upacara ini, dilaksanakan mengheningkan cipta selama 60 detik untuk mengenang dan mendoakan para pahlawan pendahulu negeri ini. Peringatan Hari Pahlawan ini mengusung tema “Aku Pahlawan Masa Kini”. Dalam sambutan Irup dibacakan amanat dari Menteri Sosial Republik Indonesia.  Dalam sambutannya diharapkan semua komponen untuk menjadi Pahlawan dengan menjaga keutuhan NKRI yang dewasa ini sudah banyak masalah dihadapi dengan memecah belah berbagai pihak. Dan diharapkan juga dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah Dunia.

Selain itu, dalam peringatan Hari Pahlawan ini, kita diajak untuk lebih menghargai jasa dan pengorbanan para pahlawan sebagaimana ungkapan Sang Plokamator yang merupakan ikon Blitar juga Bung Karno, ” ….Hanya  Bangsa Yang Menghargai Jasa  Para Pahlawannya   Dapat   Menjadi    Bangsa   Yang Besar…. “.

Selamat Hari Pahlawan 2019, Jadilah Pahlawan Masa Kini yang Membanggakan Negeri, tentunya harus Bebas dari Narkoba.

 

BNNK BLITAR LAKSANAKAN UPACARA HARI PAHLAWAN BNNK BLITAR LAKSANAKAN UPACARA HARI PAHLAWAN BNNK BLITAR LAKSANAKAN UPACARA HARI PAHLAWAN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel